Share And Give With Us

Make WPAP In Photoshop| Why Not?

2 komentar
Hay gan ada berita baru nih

Tahu WPAP gak gan?,ok kang dighca akan jelasin singkat,Wedha adalah seorang ilustrator kawakan di sebuah majalah besar nan terkenal, Majalah Hai. Wedha mulai mengaplikasikan aliran Pop Art pada ilustrasinya sejak tahun 1990-an di usianya yang ke 40 tahun. Di usianya yang tidak lagi muda, ia mengalami daya penurunan dalam penglihatannya yang mengakibatkan sulit baginya untuk melukis manusia secara realis sebagai objeknya. Dalam keadaan itulah Wedha mencari cara untuk melukis manusia dengan cara yang lebih mudah, yaitu dengan membayangkan wajah manusia sebagai kumpulan bidang-bidang datar yang dibentuk oleh garis-garis imajiner.
Beliau telah mengalami proses yang panjang dalam membuat karyanya, Dan ini merupakan karya asli buatan Indonesia.

Dibawah ini adalah beberapa dari sekian banyaknya design WPAP yang telah dia buat setelah menempuh perjalanan yang panjang. WPAP ini makin lama makin di kenal dan makin akrab di telinga peminatnya. Pengolahannya dan pembuatannya juga tidak terlalu rumit dan sukar hanya imajinasi dan kreativitas kita.

Lah pengen tahu caranya buat gimana?,aslinya sih ada dua metode satu menggunakan corel draw kedua menggunakan phtoshop lah kali ini gue kang dighca akan ngeshare cara buat WPAP di sotoshop ya mungkin lebih tepatnya share aja, karena cara dan bahasanya gak kayak Tutor beneran.Ini salah satu cara membuat wpap di Photoshop. lagian di google juga banyak gan :D

Oke, kita mulai saja.

1. Kita hanya memakai Polygonal Lasso(untuk faceting) dan Paint Bucket saja(untuk coloring).
Mode pada CMYK, memakai layer, dan di swatch load pada pantone solid coated. Lihat gambar, saya biasa memakai cara dan ketentuan tersebut:





2. Buat file baru di PS, dengan image size seperti yang Anda inginkan.
Usahakan ukuran adalah 1:1 atau standard ukuran nantinya akan dicetak poster (biasanya 60 x 80cm) dengan resolusi minimal 100 dpi. Ini untuk mengurangi hasil gambar yang pecah karena di perbesar dari file yang lebih kecil. Foto yang anda sertakan dengan ukuran sama dalam format grayscale, paste pada file baru dengan ukuran sama mode CMYK. Buat dengan layer baru, yang nantinya layer ini yang akan kita gunakan untuk ber-wpap:




3. Cara pertama ini kita akan trace langsung dengan warna. Inti dari warna ini, warna yang terkena cahaya harus lebih muda dari warna yang gelap dan tidak terkena cahaya. Untuk penggunaan polygonal lasso dan paint bucketnya, bisa dilihat di point 1:




4. Lakukan kembali cara tersebut secara berurutan:



5. Nah, akhirnya satu karakter sudah lengkap kita faceting dan coloring:



6. Saatnya kita finishing wpap kita dengan BG yang sesuai:




SELESAI

Note:
1. Cobalah untuk cek kedalaman dan dimensi dengan melihat di format grayscale.
Cara mudah dengan printscreen, mode warna kita pilih grayscale. Kita akan dengan mudah menemukan bagian mana yang sebaiknya akan kita edit.
2. Untuk cek warna udah bagus atau belum, saya biasa menggunakan saturation (ctrl+U) dengan menaikkan sedikit levelnya di saturation untuk menambah warna jadi lebih bagus. Seperlunya saja.
3. Selamat mencoba
 ^^



2 komentar :

Anonim mengatakan...

Sip Gan,ini yang gue cari-cari thank's yak :D

Yogi mengatakan...

Mantep Cuy!